Jakarta – Sepekan menuju Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) Ke-58, Pimpinan Tinggi (Pimti) di lingkungan Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) melaksanakan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Rabu (20/4). Secara serentak, seluruh jajaran Pemasyarakatan di Indonesia juga melaksanakan kegiatan serupa di wilayah masing-masing.
Ziarah tabur bunga ini menjadi sebuah refleksi dan bentuk penghormatan kepada para pahlawan dan pendahulu yang terlah banyak berjasa bagi bangsa dan negara, termasuk dalam pelaksanaan Sistem Pemasyarakatan.
“Hari ini, kita mengenang jasa para pahlawan yang telah membaktikan hidupnya untuk bangsa dan negara ini. Ziarah tabur bunga tidak sebatas seremonial, melainkan momen untuk mengenang jasa pahlawan yang dengan segenap perjuangannya memerdekakan dan mendirikan bangsa ini,” tutur Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Reynhard Silitonga.
Pada kesempatan ini, upacara turut diikuti oleh Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) DKI Jakarta, Pembimbing Kemasyarakatan Ahli Utama dan Pimti Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Paguyuban Ibu-Ibu Pemasyarakatan Ditjenpas, Kepala Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan di wilayah DKI Jakarta, Koordinator dan Subkoordinator di lingkungan Ditjenpas, serta para Pejabat Fungsional Tertentu.
Ziarah dilakukan di area Blok D dan Blok E TMP Kalibata, di antaranya yakni di pusara Jenderal Ahmad Yani, Menteri Kehakiman pertama Dr. Sahardjo, Presiden Republik Indonesia Ke-7 B. J. Habibie, dan sembilan pahlawan lainnya.
Upacara penghormatan ini terlaksana setiap tahun dan menjadi kewajiban bagi seluruh Aparatur Sipil Negara untuk mengenang jasa para pahlawan. Selain menjadi simbol penghormatan jajaran Pemasyarakatan atas jasa para pahlawan, momentum ini menjadi pengingat untuk terus berkarya dan mengabdi bagi negeri dengan bersungguh-sungguh. (dp)